Kompetensi Keahlian : Akomodasi Perhotelan, Usaha Perjalanan Wisata, Jasa Boga, Patiseri, Kecantikan Rambut, Busana Butik dan Rekayasa Perangkat Lunak

Minggu, 24 April 2011

Selayang Pandang SMK Negeri 3 Jember

Kecenderungan penerapan standarisasi proses dan produk pada suatu kegiatan usaha sudah menjadi kebijakan sebagian besar lembaga/perusahaan. Kebijakan ini dalam rangka meningkatkan efesiensi dan kepercayaan pasar terhadap produk yang dihasilkan. Sejalan dengan kecenderungan tersebut , maka penyelenggaraan kegiatan operasional perusahaan mengarah pada penerapan prinsip-prinsip supplier dan customer. Dalam system ini, maka standar kinerja seseorang dalam setiap tahapan proses dapat digunakan oleh customernya pada tahapan proses berikutnya. Memperhatikan hal-hal tersebut, maka proses pendidikan SMK Negeri 3 Jember yang orientasi utamanya menciptakan kondisi yang dapat membentuk perilaku warga sekolah menjadi manusia-manusia professional.
Kemampuan motorik/psikomotorik skills dalam  pendidikan dan pelatihan berbasis kompetensi merupakan salah satu bagian aspek kompetensi yang harus dipenuhi sesuai standar. Pada program pembelajaran di SMK Negeri 3 Jember, psikomotorik skills merupakan salah satu sasaran yang akan dibentuk dalam kegiatan belajar mengajar.

Visi 
Menjadi lembaga pendidikan kejuruan yang dikelola secara professional, menghasilkan lulusan yang berIMTAQ, kompeten di bidangnya dan berwawasan budaya bangsa 
 
Misi 
·      Membangun iklim belajar yang berIMTAQ dan berwawasan budaya bangsa 
·      Melaksanakan pengelolaan pendidikan menuju standar ISO 9001-2008 
·      Meningkatkan kualifikasi tenaga pendidik dan kependidikan 
·      Melaksanakan pembelajaran yang bermutu, berbasis TIK dan multilingual 
·      Membekali siswa dengan pengetahuan dan keterampilan agar menghasilkan tamatan yang kompeten di bidangnya 
·      Meningkatkan kerjasama dengan DU/DI dalam pembelajaran produktif dan penyaluran tamatan 
·      Meningkatkan fasilitas dan layanan pendidikan sesuai dengan standar nasional pendidikan 
·      Meningkatkan peran Business Centre dalam menunjang kegiatan sekolah 
·    Meningkatkan pendidikan berwawasan lingkungan
Info lengkap kunjungi kami di http://smk3jember.co.cc